PERGIMULU.COM

Mau Pergi Liburan Kemana? Cari info di pergimulu.com saja!
Panduan Tips Pergi Liburan Ke Pantai Plengkung

Panduan Tips Pergi Liburan Ke Pantai Plengkung

Indonesia, Informasi Wisata, Tips Wisata

Pantai Plengkung atau lebih dikenal dengan nama G-Land, adalah pantai yang terletak dalam kawasan Taman Nasional Alas Purwo, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.

Plengkung dikenal sebagai salah satu pantai terbaik untuk berselancar di dunia. Kata “G-Land” berasal dari Grajagan, nama sebuah teluk di mana terdapat ombak besar di selatan Banyuwangi. Dikelilingi oleh hutan lindung yang hijau, sehingga “G” juga bisa diartikan “Green” atau hijau. Kemudian ada asumsi bahwa bentuk teluk pantai ini seperti huruf G jika dilihat dari atas, dengan bentuk lengkungan yang mampu menghasilkan ombak sempurna.

Ombak di tempat ini sangat besar dan konsisten, pengaruh hasil arus Antartika yang terbawa oleh Samudera Hindia. Ketinggian ombaknya bisa mencapai 4 – 8 meter dengan panjang 2 km, dan memiliki formasi gelombang tujuh yang menarik para peselancar untuk mencobanya. Ombak di tempat ini dibagi menjadi tiga tingkatan, mulai dari ombak kecil hingga ombak besar dan tertinggi. Pantai ini merupakan surga bagi para penggemar selancar, terkenal hingga ke mancanegara.

Plengkung dikelola oleh PT. Plengkung Indah Wisata dan dilengkapi dengan fasilitas yang cukup lengkap, seperti Bar, Restoran, Bungalow, Jangle Camp, penyewaan papan selancar, dan lainnya. Hanya hampir semua transaksi di tempat ini menggunakan mata uang dollar, sehingga terkesan mahal. Bulan Mei hingga Bulan Oktober merupakan waktu terbaik untuk berselancar di pantai ini.

Panduan Tips Pergi Liburan Ke Pantai Plengkung

Sejarah Pantai Plengkung

Pada tahun 1972, sekelompok peselancar asal Amerika Serikat mengadakan sebuah ekspedisi untuk menuju Plengkung. Ekspedisi ini diikuti oleh 8 kelompok surfer. Tiga di antaranya berangkat dengan boat sewaan sedangkan 5 kelompok lainnya menempuh jalur darat. Kelompok darat melakukan perjalanan hingga tiba di Desa Grajagan.

BACA JUGA :  Panduan Tips Pergi Liburan Ke Cimahi

Dari Grajagan, mereka menempuh jarak 20 kilometer untuk sampai di Plengkung dengan cara menyusuri perairan pantai menggunakan papan selancar. Setelah melewatkan perjalanan yang keras dan kekurangan air bersih (air bersih mereka kumpulkan saat hujan dan air hujan tersebut menempel di layar boat), kelompok yang memakai boat sewaan mendarat langsung di Plengkung. Sesaat setelah tiba, mereka mendirikan base camp untuk keperluan peninjauan tempat surfing. Mereka ada di Plengkung selama 10 hari.

Cara Pergi ke Pantai Plengkung

Panduan Tips Pergi Liburan Ke Pantai Plengkung
Cara Pergi ke Pantai Plengkung

Untuk mencapai Pantai Plengkung bisa melalui dua jalur, jalur darat dan jalur laut.

Jalur Darat: Menggunakan angkutan umum bus dari Banyuwangi menuju Kalipahit sejauh 60 km. Lalu dari Kalipahit naik ojek menuju Pasar Anyar sejauh 4 km. Dari Pasar Anyar pengunjung bisa menumpang mobil pickup menuju Pos Pancur dengan jarak sekitar 15 km. Mobil pickup bisa disewa dengan tarif Rp. 250.000, yang muat mengangkut 10 – 12 orang untuk perjalanan pulang pergi. Sampai di Pos Pancur, semua kendaraan baik pribadi maupun umum harus diparkir Kemudian pengunjung bisa memilih, berjalan kaki menuju Pantai Plengkung sejauh 9 km, atau menyewa kendaraan khusus yang disediakan oleh pengelola Taman Nasional Alas Purwo.

Jalur Laut: Anda bisa menggunakan speed boat atau perahu nelayan dari Pantai Grajagan. Kalau dengan speed boat waktu tempuhnya satu jam, kalau dengan perahu nelayan bisa dua jam. Jaur laut juga bisa ditempuh dari Bali, umumnya turis asing.
Plengkung dapat dicapai selama setengah hari perjalanan darat dari Bali.

Hotel di Pantai Plengkung

Turis asing yang datang ke pantai ini sebagian besar berasal dari Bali dengan menggunakan speed boat. Mereka menginap di camp-camp yang tersedia di taman nasional ini. Ada tiga camp di kawasan ini, yaitu G-Land Surf & Resort, Joyo’s Surf Camp, dan Bobby’s Surf Camp.

BACA JUGA :  Pantai Ngandol Malang Selatan, Rute Peta Lokasi, Harga Tiket Masuk!

Sedangkan bagi pengunjung lokal biasanya tidak menginap dan langsung kembali pulang. Karena penginapan di kawasan ini tergolong mahal dan menggunakan mata uang dolar.

Iklim di Pantai Plengkung

Sebagaimana di Banyuwangi, kawasan Pantai Plengkung juga memiliki iklim tropis.

Bahasa Daerah di Pantai Plengkung

Bahasa Jawa, Bahasa Madura, Bahasa Indonesia. Bahasa Inggris juga digunakan untuk berkomunikasi dengan para wisatawan mancanegara.

Panduan Tips Pergi Liburan Ke Pantai Plengkung

Tempat Wisata di Pantai Plengkung

  • Taman Nasional Alas Purwo. Di sini Anda bisa melakukan banyak aktivitas seperti trekking bersepeda atau berjalan kaki menyusuri taman nasional, ditemani pemandangan alam dan segala habitat yang hidup bebas di dalamnya. Melakukan kegiatan snorkeling, mancing, diving, caving, piknik atau sekedar menyaksikan sunset menawan di Pantai Plengkung.
  • Pantai Parang Ireng. Atau suka disebut juga Pantai Tiga Warna, karena terlihat berwarna hitam, hijau, dan putih. Letaknya sebelum Pantai Plengkung, sekitar 2 km atau 15 menit berjalan dari Pantai Plengkung. Pasirnya putih kecokelatan dan berbulir seperti merica, disebut pasir gotri. Pantai ini masih tergolong perawan dan jarang dikunjungi wisatawan, namun keindahannya yang tersembunyi di balik semak belukar dapat Anda kunjungi.
  • Penangkaran Penyu di Pantai Ngagelan. Jika masuk melalui gerbang Alas Purwo, dari Pos Rowo Bendu jaraknya sekitar 5 km atau kira-kira 30 menit berjalan kaki. Jenis penyu yang ditangkarkan di tempat ini antara lain penyu abu-abu, penyu hijau, penyu sisik, dan penyu belimbing, namun yang paling dominan adalah penyu abu-abu atau penyu lekang.
  • Masih terdapat beberapa objek wisata lainnya di sekitar Taman Nasional Alas Purwo, namun Pantai Plengkung atau G-Land menjadi primadona pariwisata bagi para peselancar yang dikenal di mancanegara.

Hiburan Malam di Pantai Plengkung

G-Land Joyo’s Surf Camp, Banyuwangi, Pantai Plengkung, Grajagan Banyuwangi, East Java 80361, Indonesia, Phone 0853-3367-9520, Sebuah resort bintang tiga yang dilengkapi bar/lounge yang buka 24 jam.

BACA JUGA :  Panduan Tips Pergi Liburan Ke Kalianda

Tempat Makan Rekomendasi di Pantai Plengkung

Tidak terdapat banyak pilihan tempat makan di pantai ini. Restoran yang tersedia merupakan fasilitas dari pengelola Taman Nasional Alas Purwo, dan fasilitas dari penginapan yang ada.

Tips Wisata di Pantai Plengkung

  • Jangan mengambil apapun, termasuk tumbuhan atau benda lain karena akan merusak ekosistem yang ada.
  • Bawalah persediaan makanan dan minuman yang cukup karena belum terdapat banyak warung di kawasan ini, dan jarak antar lokasi wisata di Taman Nasional Alas Purwo cukup berjauhan. Harga makanan di Pantai Plengkung pun cenderung mahal.
  • Jangan membuang sampah sembarangan karena akan merusak kelestarian alam dan keberlangsungannya. Juga tentu dapat merusak keindahan alam.
  • Selalu perhatikan rambu peringatan yang ada, mengingat Anda berwisata di tengah alam, sebaiknya patuhi segala petunjuk dan peringatan yang ada.
  • Berikan tip untuk guide atau pemandu, karena mungkin Anda akan membutuhkan banyak informasi dan bantuan darinya untuk kegiatan wisata Anda.
  • Bawalah tabir surya, topi dan kacamata pelindung sinar matahari, karena Anda akan berada di tempat terbuka.

Perlu Kamu Tahu di Pantai Plengkung

Taman Nasional Alas Purwo
Jl. Brawijaya No. 20, Banyuwangi, Jawa Timur
Telepon: (0333) 428675
Jam Buka: Pukul 07.30 – 16.00

Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Banyuwangi
Jl. Jend A. Yani 74
Telepon (0333) 424172, 780333, 424945


Raka Andhika

Raka adalah seorang penulis blog perjalanan yang bersemangat dan kreatif. Raka memiliki kecakapan dalam menulis narasi perjalanan yang menarik dan informatif. Sejak usia muda, Raka sudah memiliki kegemaran menjelajahi tempat-tempat baru dan berinteraksi dengan berbagai budaya, yang kemudian mendorongnya untuk membagikan pengalaman tersebut melalui tulisan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *